Meditasi


Minggu, 30 Juni 2013

Forever Allah

*Juni Hari Terakhir

30Menit berlalu... dan idepun tak muncul untuk saya tulis
diotak saya hanya ada "syukur" yang terus berputar-putar tak bertepi
yang saya ingin meneriakkannya hingga terdengar kelangit

Allah......  I love You
terimakasih atas segala Hal dalam hidup ini
yang terkadang Engkau buat menangis, tertawa
bahkan banyak surprise-surprise manis

saya bingung bagaimana cara bersyukur
saya bingung bagaimana cara membalas cinta Allah
yang Tulusnya tiada dua
saya bingung bagaimana cara  buat Allah bangga
menciptakan sesosok saya

aarrgghhhhhh.... kecamuk ini membuat saya malu
Allah selalu mengawasi saya
Allah selalu memberi apa yang saya mau
bahkan saat saya mengecewakan Allah
Allah tetap memeluk saya dan menegurnya dengan lembut
dengan candaan yang membuat saya tersipu
Allah.............
NikmatMu memang tak pernah bisa aku dustakan
engkau sungguh segala-galanya
satu-satunya yang mengerti aku
satu-satunya penderma  tanpa imbalan
satu-satunya pemaaf tanpa syarat
satu-satunya yang tak pernah membuatku sakit
satu-satunya yang selalu ada untukku
Engkau sungguh satu-satunya dan segala-galanya

hingga hilang bahasa menyerukan ke agunganNya yang dahsyat
yang setiap detiknya saya selalu dibuat takjub

saat Manusia banyak menyakiti saya, mempermainkan prasaan saya
menjudge saya dengan banyak sindiran dan cercaan
tapi Allah menjakan hati saya serasa IA berbisik dalam kehangatan dekapnya
"bukannya dalam al-Quran Aku telah memuji orang-orang yg bersabar, maka bersabarlah"
semakin saya merasakan kehadiranNya semakin dekapNya hangat.

firman-Nya: “….. dan orang-orang yang sabar dalam kesempitan, penderitaan dan dalam peperangan. Mereka itulah orang yang benar (imannya). Dan mereka itulah orang-orang yang bertakwa.” (QS. Al-Baqarah: 177)

betapa saya adalah orang bodoh yang tak tau berbalas budi
terkadang ada saat saya lemah dalam bisikan Allah
dan saya sering bahkan seperti suka bermanja-manja dalam keluh
: Allah..... sabar itu Mudah jika Engkau ucapkan..... tapi bagaimana aku melaksakanakan?
HadiahMu menawan saat aku mampu melakukan itu, tapi ini berat bagiku?
Allah.... "al-insan... Mahallul khata' wannisyan" begitu kaannn? *kebiasaan membela diri x__x
saya sering nyerocos banyak saat  saya lelah dengan banyak hal yang sebenarnya saya sendiri yang buat-buat ini. Karna saya sangat sadar, Hidup baagaimana saya menjalaninya.
karna tiap saya mulai gusar, Allah tak pernah lelah mengingatkan saya, kataNya :
"Anugerah yang lebih besar bagi orang-orang yang sabar adalah berhak mendapatkan martabat yang tinggi dalam Surga. Allah SWT berfirman : “Mereka itulah orang yang dibalasi dengan martabat yang tinggi (dalam syurga) karena kesabaran mereka dan mereka disambut dengan penghormatan dan ucapan selamat di dalamnya. (Al Furqaan: 75)"

"Setiap amalan akan diketahui pahalanya kecuali kesabaran, karena pahala kesabaran itu, tanpa batas. Sebagaimana firman Allah SWT  “Sesungguhnya orang-orang yang bersabarlah yang dicukupkan ganjaran/pahala  mereka tanpa batas.” (Az Zumar: 10)"
dan banyak lagi yang dibisikkan kesaya dan banyak lagi..... dan Justru Allah yang sabar menghadapi saya :(
astaghfirullah.......!!! bimbing dan bimbinglah..... jagakan hati ini yang sering melemah.

Allah....... I Love You
Terimakasih atas segala Hal ini.... Terimakasih atas kesetiaanMu untuk HambaMu yang lemah ini
yang selalu mau dimanjaMu yang selalu cemburu saat Engkau dirasa menafikanku.
Allah......
mohon jagakan sisa usia ini, kuatkan Iman, jagakan Bahagia, dan sempurnakanlah dengan Khusnul Khatimah O:) agar saya pulang kekal ke keabadian menujuMu dengan sebaik-baiknya manusia.

*goeboexterakhierq, Allah is Beautiful & Allah forever.